Ternyata Begini Cara Mengatasi Wifi No Internet Access

AnekaTekno.com - Ternyata Begini Cara Mengatasi Wifi No Internet Access. Wifi adalah  teknologi jaringan tanpa kabel yang menggunakan gelombang elektromagnetik. Wifi menjadi pilihan  karena bisa digunakan bersama-sama sehingga bisa menghemat anggaran. Masalah-masalah sering muncul ketika menggunakan wifi adalah no internet access.

permasalahan no internet access menjadi momok menakutkan bagi pengguna wifi, kadang untuk mengatasi hal ini mereka relah untuk mematikan dan menghidupkan kembali laptop berkali-kali namun masalah belum teratasi. Masalah ini biasanya muncul bukan di semua pengguna wifi, tetapi hanya beberapa saja. Menurut analisa, penyebabnya adalah ip yang tersedia sudah habis dipakai banyak pengguna wifi. Jika kamu masih tetap ingin menggunakan wifi no internet access coba tips dan trik dibawah ini.

Cara Mengatasi Wifi No Internet Access :

1. Buka Control Panel > Network and Internet > Network and Sharing Center.

2. Pilih Change Adapter Setting.



3. Cari nama driver wifi kamu, dan silahkan klik kanan  lalu pilih disable.

4. Lalu klik kanan lagi dan pilih enable.

Tunggu beberapa saat, sampai kamu terhubung ke wifi.

Masih belum teratasi? Coba cara kedua :

1. Buka Control Panel > Network and Internet > Network and Sharing Center.

2. Pilih Change Adapter Setting.

3. Cari nama driver wifi kamu, dan silahkan klik kanan  lalu pilih properties.


4. Pilih internet protocol version 4 (TCP/IPv4) > Properties.


5. Sesuaikan seperti gambar ini.


6. Silahkan connect ke wifi. Eror kan? Memang begitu.

7. Silahkan kembali ke Pilih internet protocol version 4 (TCP/IPv4) > Properties. Ubah kembali menjadi Obtain an IP address automatically dan Obtain an DNS address automatically.
Baca juga : Akun Spin Wifi Id Gratis Terbaru
Masih belum teratasi? Tenang masih ada cara terakhir, coba cara ketiga :

1. Buka Control Panel > System and Security > Administrative Tool.

2. Pilih services.

3. Cari DHCP Client dan DNS Client lalu Restrat the service.

4. Silahkan restrat komputer kamu, dan coba hubungkan kembali ke wifi.

Trik diatas sudah dicoba dan berhasil untuk Cara Mengatasi Wifi no internet access. Ada juga cara lebih estrim, Mau tau? Silahkan pindah hostpot/router, biasanya sekolah-sekolah menyediakan koneksi wifi gratis dan mereka menyebar banyak router di linkungan sekolah. Jadi kamu bisa pindah router ya sob.
Baca juga : Login Wifi id Gratis Terbaru

Share on Facebook
Share on Twitter

Related : Ternyata Begini Cara Mengatasi Wifi No Internet Access